Kamis, 09 Juni 2011

Pengertian komputer Dan Sejarahnya

                                                        
                                                                     Gambar Komputer
Sebelum membahas mengenai komputer anda terlebih dahulu harus mengerti apa pengertian komputer, sejarah dan penemunya.
Komputer adalah suatu alat hitung atau teknologi  yang digunakan untuk mengolah data, termasuk memproses, mendapatkan, menyusun, menyimpan, memanipulasi data dalam berbagai cara untuk menhasilkan informasi.
Sejarah : Pada mulanya, manusia telah dihadapkan pada masalah berhitung. Manusia purba untuk menghitung angka-angka masih menggunakan cara yang sangat sederhana, yaitu dengan menggunakan jari-jari tangan atau batu. sehingga untuk penghitungan dengan taraf yanglebih besar mengalami hambatan. Di daratan Cina pada 3000 tahun yang lalu telah ditemukanya alat untuk menghitung dengan nama abacus (sempoa) yang terkenal hingga ke daratan Timur Tengah bahkan sampai ke daratan Eropa, dan alat ini masih digunakan hingga saat ini. penggunaan abacus ini sangat membantu manusia dalam penghitungan angka yang lebih besar di bandingkan dengan menggunakan jari tangan dan batu. Namun penghitungan dengan abacus masih dirasakan kurang oleh manusia.

Penemu : Pada 1617 John Napier dari Scotlandia menciptakan alat penghitung untuk perkalian dengan menggunakan tabel bujur sangkar yang terdiri dari 9 baris x 9
kolom yang berisi angka 1 sampai 9 yang dikenal dengan NAPIER'S BONES.
Pada 1642 Blaise Pascal seoranang ahli matematika menciptakan sebuah mesin hitung mekanis yang dikenal dengan PASCAL'S ARITMETIC MACHINE. Mesin ini terdiri dari roda-roda yang masing-masing mempunyai 10 bagian yang berisi angka-angka dari 0 sampai 9 yang dihubungkan satu dengan lainya, sehingga setiap satu putaran roda akan memutar roda disebelahnya sebesar 1 putaran.
Pada 1674 leibnitz dan Samoel Morland menciptakan mesin hitung yang dapat digunakan untuk perkalian dan pembagian. Alat ini dikenal dengan nama LEIBNITZ CALCULATION MACHINE. Pada 1812 Charles Babbage menciptakan sebuat alat yang disebut dengan BABBGE CALCULATION MACHINE. Mesin inilah sebagai dasar komputer yang kita dikenal saat ini. Pada mesin ini telah diperkenalkan penyimpan data hasil perkalian yang akan digunakan untuk operasi selanjutnya dan alat ini dapat menghitung logaritma dan trigonometri secara otomatis.
Pada 1835 Lady Ada Augusta Lovelace dikenal ramer sebagai programer komputer pertama . beliau beker
ja pada Charles babbage pada mesin Analytical Engine dan menjelaskan tentang fungsi-fungsi Loop dan fungsi-fungsi Subroutine.
Pada 1890 Herman Hollerith dari Amerika Serikat menciptakan suatu mesin Punched Card Accounting yang menggunakan Punched Card sebagai media datanya. Dengan penemuan mesin ini Herman Hollerith disebut sebagai Bapak komputer modern.
Komputer pertama yang menggunakan elektromekanis dibuat pada 1944 oleh Howard Aiken yang bekerja sama dengan IBM ( International Business Machine ) Corporation. Mesin ini dinamakan MARK 1. Baru pada 1946 dibuat komputer elektronis pertama di University Of  Pennsylavania yang diberi nama ENIAC (Electronic Numerical Integrator an Calculator).
Pada 1950 Dr.John Von Nueman membuat komputer dengan nama EDVAC (Electronic Discreat Variable Automatic Computer). Pada 1949 tim dari Cambrige University membuat komputer dengan nama EDSAC (Electronic Delay Storage Automatic Computer). Komputer komersial pertama dijual oleh Sperry Rand Corpooration pada 1949 dengan nama UNIVAC 1 (Universal Automatic Computer).
Sejak tahun tersebut hingga sekarang perkembangan komputer  begitu pesat. Dengan ditemukanya IC (Integraated Circuit) telah membuat komputer sekarang meninggalkan komputer yang lalu. Sampai sekarang telah banyak produsen komputer dari daratan Eropa, Amerika, Asia yaitu Jepang dan Taiwan.
 Sumber : Agung setiawan - pengantar sistem komputer



Tidak ada komentar:

Posting Komentar